• +6281216049842

Informasi Tentang Buku

Judul Buku
Fiqih Perkawinan: Pengantar Hukum Perkawinan Islam di Indonesia
Kategori Buku
Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhshiyah)
Penulis
Dr. Ainul Yakin, M.H.I
Tahun Terbit
2024
Jumlah Halaman
184
No ISBN
0
Harga Buku
Rp. 0
Deskripsi Singkat Tentang Buku

Buku ajar ini berjudul "Fiqih Perkawinan: Pengantar Hukum Perkawinan Islam di Indonesia." Buku ini disusun sebagai panduan komprehensif bagi mahasiswa Program Studi Hukum Keluarga Islam, khususnya dalam mata kuliah wajib Fiqih Perkawinan. Dalam konteks pendidikan hukum Islam, pemahaman yang mendalam tentang hukum perkawinan merupakan elemen krusial yang harus dimiliki oleh setiap calon sarjana hukum syariah.

Dalam buku ini, para mahasiswa akan diajak untuk memahami berbagai aspek hukum perkawinan dalam Islam, mulai dari rukun dan syarat sahnya perkawinan, hak dan kewajiban suami istri, hingga prosedur perceraian menurut hukum Islam yang berlaku di Indonesia. Materi yang disampaikan juga disertai dengan pembahasan mengenai adaptasi dan penerapan hukum perkawinan Islam dalam sistem hukum nasional Indonesia, sehingga para mahasiswa mampu mengintegrasikan teori dengan praktik yang berlaku di lapangan.

Fiqih Perkawinan: Pengantar Hukum Perkawinan Islam di Indonesia

fiqih-perkawinan-pengantar-hukum-perkawinan-islam-di-indonesia

WIB. Diakses: 39x.